Karier profesionalnya bermula dari Pelita Jaya, yang kemudian dilanjutkan merumput bersama Persijatim, lalu ke Pelita Krakatau Steel, balik lagi ke Persijatim yang sempat berganti nama menjadi Persijatim Solo FC, dan terakhir Sriwijaya FC dimana Leo Saputra menjadi captain.
Setelah SFC, Leo memperkuat Persikota, Persibom, dan saat ini menjadi skuad Persija Jakarta sampai saat ini. Satu hal yang dia inginkan saat ini, bisa membawa Persija juara.
Sebelum memulai karier profesionalnya, Leo kecil menghabiskan waktunya di tempat kelahirannya, disana sejak usia 5 tahun sudah mulai bermain bola yang dikenalkan oleh almarhum ayahnya, dan Fuad tetangganya dirumah pada saat itu bermain di team Warna Agung.
Pada saat Sekolah Menengah Pertama, Leo dengan beasiswa yang diterimanya, melanjutkan sekolahnya di Diklat Palembang sekaligus berlatih bola disana, melanjutkan SMA di Diklat Ragunan hingga lulus.
Bermain bola dengan lambing Jaya Raya di dada sudah tidak menjadi hal yang asing untuk dirinya, karena semenjak menimba ilmu di Diklat Ragunan, Leo sudah memperkuat DKI Jakarta diberbagai ajang antar pelajar, seperti POPNAS ( Pekan Olahraga Pelajar Nasional) serta ajang lainnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar